R8PREDIKSI - Lagi - lagi Manchester United menunjukan ketidak-konsistenan dalam bermain. Kali ini Setan Merah kembali dipermalukan di City Ground, Kandang dari Nottingham Forest. Pertandingan yang baru saja usai memiliki skor 2-1 untuk keunggulan Nottingham Forest. Gol baru bisa tercipta pada menit ke-64 lewat Dominguez melalui assist Montiel.
Manchester United juga baru bisa menyamakan kedudukan lewat Marcus Rashford pada menit ke-78 lewat umpan dari Garnacho. Serangan anak asuh dari Eric Ten Haag tidak begitu tajam, sering kehilangan bola ketika membangun serangan. hingga akhirnya harus kebobolan kembali melalui tendangan Gibbs-White pada menit ke-82.
Nottingham Forest mampu mempertahankan keunggulan hingga pertandingan berakhir dengan masa perpanjangan waktu 10 menit.
Eric Ten Haag menunjukan bahwa mental tim nya benar-benar tidak baik. Setelah berhasil menang melawan West Ham 3-2, kini harus terjatuh kembali melawan Nottingham Forrest dengan skor 2-1. Hal ini menyebabkan pasukan Setan Merah tidak jadi menyalip West Ham diperingkat 6 dan harus tetap berada pada peringkat ke-7 klasemen sementara berada dibawah West Ham dan diatas Brighton dengan selisih satu poin saja, dan Brighton masih memiliki tabungan satu pertandingan. Jika Brighton menang melawan West Ham pada tanggal 03 Januari 2024 nanti, makan Manchester United akan turun ke peringkat 8.
Ten Haag sebelumnya sudah mengingatkan akan anak buahnya terkait pertandingan melawan Nottingham Forest hari ini. Ten Haag menyebut bahwa Nottingham tak lagi sama semenjak kedatangan pelatih baru, Nuno Espirito Santo. Hal ini disampaikan ketika Nottingham Forest menang telak 3- 1 melawan Newcastle United pada pekan lalu.
Dan benar saja, Manchester United harus merasakan taktik ampuh dari Nuno Espirito Santo ketika saling berhadapan. Red Devils harus mengakui keunggulan Nottingham Forest dibawah kepemimpinan pelatih anyar mereka.
BACA JUGA :
0 Komentar